METRO98.COM || KABUPATEN BEKASI -Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Asosiasi Kabupaten (Askab) Kabupaten Bekasi H. Hamun Sutisna mengakui bawah Cabang Olahraga (Cabor) Sepakbola, di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Kabupaten Bekasi 2022 di menjadi salah satu cabor yang hampir semua dimiliki kecamatan.
H. Hamun Sutisna mengatakan, bahwa olahraga sepakbola merupakan olahraga yang hampir semua dimiliki kontingen di Popda 2022 tingkat Kabupaten Bekasi bahkan menjadi Cabor paling bergengsi untuk dipertandingkan.
“Hanya dua kecamatan yang tidak mengikut sertakan Sepakbola untuk di Popda tahun ini, Kecamatan Setu dan Sukawangi,” kata dia, Senin (25/7/2022).
H. Amung sapaan akrab H. Hamun Sutisna mengaku bahwa sepakbola bagian dari olahraga yang paling banyak diminati bukan hanya di Kabupaten Bekasi, bahkan di seluruh dunia sama, maka dari itu dirinya berharap agar event ini menjadi salah satu ajang pencarian bakat.
“Kami jadikan Popda ini menjadi salah satu ajang pencarian bakat bagi pemain muda di setiap kecamatan se Kabupaten Bekasi, karena minat olahraga sepakbola ini sangat tinggi bukan hanya di Kabupaten Bekasi bahakan di semua negara hampir sama,” jelas dia.
Hari ini pembukaan pertandingan Sepakbola, PSSI sebagai wadah pembinaan pemain menjadi Cabor yang paling depan mendukung Popda, mudah-mudahan hasilnya bisa memuaskan dan bisa memunculkan pemain-pemain sepakbola berbakat untuk Kabupaten Bekasi.
“Kami sangat mendukung penuh pergelaran Popda Tingkat Kabupaten Bekasi, semoga pembukaan hari ini berjalan dengan lancar, kondusif sampai terciptanya juara serta munculnya bibit pemain sepakbola yang berbakat yang bisa membanggakan Kabupaten Bekasi,” terangnya.
Perlu diketahui, untuk pertandingan sepakbola digelar di dua lapangan yaitu, lapangan sepakbola BJS dan Persepta, dimana pada hari ini merupakan pembukaan yang diikuti sebanyak 21 kecamatan.(Red/Hlm)